Kuningan Terima Opini WDP dari BPK, Bupati: Ini Hikmah dan “Jamu” untuk Raih WTP Kembali

Jumat, 23 Mei 2025, Mei 23, 2025 WIB Last Updated 2025-05-23T07:22:15Z


KuninganSatu.com,- Pemerintah Kabupaten Kuningan hari ini menerima Laporan Hasil Pemeriksaan Keuangan (LHP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Jawa Barat. Laporan diserahkan langsung oleh Kepala BPK RI Perwakilan, Eydu Oktain Panjaitan, di kantor perwakilan di Bandung dan diterima oleh Bupati Kuningan, Dr. H. Rahmat Yanuar, serta Ketua DPRD Kuningan, Nuzul Rachdy.


Sebelum penyerahan, acara diawali dengan sambutan dari Kepala BPK RI Perwakilan, Ketua DPRD, dan Bupati. Dalam arahannya, Eydu Oktain menyampaikan beberapa catatan penting yang perlu segera diperbaiki, terutama terkait pengelolaan kas bendahara di beberapa SKPD. Hal ini menjadi dasar pemberian opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) dalam laporan keuangan Pemkab Kuningan tahun ini.


Menanggapi penurunan opini dari WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) yang telah diraih selama 10 tahun berturut-turut menjadi WDP, Ketua DPRD Nuzul Rachdy mengungkapkan keprihatinannya.


“Artinya kita harus mulai lagi dari nol. Tapi ini sekaligus menjadi cambuk introspeksi agar ke depan lebih hati-hati dalam pengelolaan keuangan,” ujar Nuzul.


Sementara itu, Bupati Kuningan, Dr. Rahmat Yanuar, mengajak semua pihak untuk melihat opini WDP ini sebagai pelajaran berharga di awal kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Tuti Andriani.


“Ini ibarat jamu. Rasanya pahit tapi berguna. Kita jadikan ini semangat untuk meraih kembali WTP tahun depan,” ungkap Bupati dengan nada optimis.


Ia juga menyampaikan apresiasi kepada tim auditor BPK yang telah bekerja keras mengawasi jalannya pemerintahan di Kuningan.


(red)

Komentar

Tampilkan

  • Kuningan Terima Opini WDP dari BPK, Bupati: Ini Hikmah dan “Jamu” untuk Raih WTP Kembali
  • 0

Terkini

Topik Populer